15 Aplikasi Nonton TV Terbaik di HP

Menonton TV merupakan kebiasaan masyarakat kita yang sudah lama ada sampai sekarang.

Dari TV, kita bisa menikmati berbagai macam jenis tontonan yang disiarkan dengan konsep dan tayangan yang berbeda-beda pada setiap channel TV.

Beberapa contoh tayangan yang dapat kita tonton misalnya seperti siaran berita, siaran sinetron, siaran kartun anak-anak, siaran musik, reality show, entertainment, dan masih banyak lagi berbagai macam jenis tayangan yang dapat kita nikmati sesuai selera kita.

Namun, saat ini TV tidak hanya bisa dinikmati ketika kamu berada di dalam rumah saja, sekarang kamu dapat menikmati acara atau tontonan tv kapanpun dan dimanapun kamu berada bahkan jika kamu sedang berada di luar rumah.

Ketika kamu berada di luar rumah, kamu pun masih dapat menikmati tayangan tv jika khawatir ada acara atau tayangan yang kamu sukai terlewat.


Aplikasi Nonton Tv


Dengan kemajuan teknologi saat ini, kamu dapat menonton tv bahkan menggunakan handphone yang kamu miliki.

Jika kamu sedang mencari aplikasi yang dapat menyediakan sajian tayangan tv di smartphone kamu, berikut merupakan 15 daftar aplikasi nonton tv terbaik di android, untuk kamu nonton kapan dan dimana saja!

1. Vidio

kunjungi website

Vidio merupakan aplikasi nonton TV dengan fitur yang sangat lengkap, tidak hanya streaming tv saja lokal saja, melainkan juga acara dari luar negeri namun dan program-program acara tv yang dibuat kategori sendiri sehingga memudahkan pengguna untuk menonton acara sinetron yang ketinggalan karena tidak sempat menonton, atau menonton ulang episode lainnya.

Aplikasi Vidio juga mendapatkan kategori Pilihan Editor di Google Playstore.

Aplikasi Vidio memiliki banyak kategori yang dapat kamu nikmati, beberapa diantaranya seperti streaming Live TV, Sports, Film & Serial, Entertainment, News, TV Shows, Music, Vlog, Korea, Funni, Movies, Lifestyle, Kids dan juga webtoon.

Selain itu terdapat pula laman premiere yang memungkinkan kamu menikmati tayangan-tayangan khusus dengan biaya berlangganan yang terbilang cukup murah, yaitu hanya Rp 29.000/30 Hari atau Rp 10.000/7 hari.

Terdapat juga paket berlangganan Premier + Bein dengan biaya Rp 10.000/1 hari, Rp 25.000/7 hari dan Rp 50.000/30hari.

2. UseeTV

kunjungi website

UseeTV merupakan aplikasi layanan hiburan Over-The Top yang cocok dengan gaya hidup masyarakat modern. Aplikasi ini memberikan kamu pengalaman menikmati hiburan melalui internet.

Ini merupakan layanan multimedia untuk keluarga dengan berbagai macam genre yang berbeda-beda dari drama, aksi, blockbuster, Hollywood, konten lokal, konten anak-anak, komedi, TV, radio, dan juga karaoke.

Aplikasi Usee TV juga memberikan kesempatan untuk menonton TV on-Demand dimana pengguna dapat menonton program tv pada waktu yang tepat menyesuaikan dengan waktu luang yang dimiliki.

Hal ini sangat cocok untuk gaya hidup yang sibuk dan modern.

Usee TV tidak dapat menampilkan saluran tv yang tidak menjalin kerjasama dengan Indihome Fiber misalnya seperti MNC Group, untuk saluran RCTI, Global Tv dan MNC TV.

Beberapa channel dalam Usee TV hanya dapat dinikmati oleh pengguna yang berlangganan Indihome dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Fitur TV on Demand pada Usee TV merupakan layanan tayang ulang siaran saluran tv 7 hari ke belakang dan Usee TV tidak menyediakan fitur TVoD untuk saluran TransTV dan Trans7 sesuai dengan lisensi dari provider.

3. Mivo

kunjungi website

Mivo merupakan aplikasi nonton tv Indonesia secara online dan juga social video.

Aplikasi ini dirilis pada tanggal 6 Februari 2012, sudah di unduh lebih dari 5.000.000 kali dan mendapatkan kategori Pilihan Editor di Google Playstore.

Mivo menyediakan lebih dari 70 saluran hiburan, drama, olahraga, dan juga berita baik lokal maupun internasional yang dapat kamu nikmati secara gratis.

Kamu juga dapat melakukan live chat ketikan menonton siaran tv yang membuat kamu berasa seperti sedang nonton bareng bersama teman-teman.

Mivo juga menyediakan berbagai macam pilihan video dengan resolusi rendah dan tinggi agar kamu dapat menyesuaikan dengan penggunaan data yang kamu miliki.

Dengan Mivo, kamu dapat menemukan lebih dari 50 saluran tv online yang dapat kamu nikmati baik saluran lokal Indonesia maupun saluran internasional.

Kamu juga dapat memilih kualitas streaming yang kamu inginkan.

Selain itu kamu pun dapat menikmati layanan streaming ini tanpa iklan dengan memilih menu Remove-Ads yang tersedia di dalam aplikasi.

Fitur lainnya dari Mivo adalah kamu dapat membuat channel tv online sendiri dan dapat ditonton oleh semua pentonton, Setiap live streaming yang kamu lakukan akan terekam secara otomatis dan dapat di tonton lagi untuk beberapa waktu setelahnya.

Terdapat juga fitur untuk para kreator mendapatkan penghasilan dengan membuat video.

4. MNC Now

kunjungi website

MNC Now merupakan salah satu aplikasi layanan streaming saluran tv dan film yang tersedia secara gratis namun juga tersedia fitur berlangganan premium di dalamnya untuk konten-konten khusus.

Dirilis pada tanggal 5 Februari 2015, aplikasi MNC Now sudah di unduh sebanyak lebih dari 1.000.000 kali di Google Playstore.

Dengan MNC Now kamu dapat menonton channel tv dan juga movie favoritmu kapanpun dan dimanapun kamu berada.

Kamu juga dapat menikmati live pertandingan sepak bola, serial drama favorit, dan juga film kelas dunia hanya dengan aplikasi MNC Now.

MNC Now memiliki fitur Catch Up TV yang memungkinkan kamu untuk memundurkan program tv selama 7 hari ke belakang.

Ini sangat berguna jika kamu tidak sempat untuk menonton acara tv favorit kamu karena kesibukan atau apapun, sehingga kamu dapat menontonnya di kemudian hari.

Jika kamu mengunduhnya sekarang, kamu akan mendapatkan langganan gratis selama 3 bulan.

Jika kamu berlangganan MNC Vision dan MNC Play, kamu dapat menikmati hak istimewa untuk dapat mengakses lebih dari 80 saluran premium dunia dan juga video on demand.

5. NET.

kunjungi website

NET merupakan aplikasi nonton tv yang memungkinkan kamu untuk dapat mengakses acara atau program tv favorit di channel tv NET secara live streaming di platform manapun.

NET. Merupakan salah satu alternatif tontonan layar kaca yang hadi dengan berbagai macam konten program yang cukup berbeda dengan stasiun tv lainnya.

NET. hadir sesuai dengan perkembangan teknologi informasi, dengan semangat bahwa konten hiburan dan juga informasi kedepannya atau dimasa mendatang akan semakin terhubung lebih dalam dan akan semakin mudah diakses.

Oleh karena itu NET. hadir dengan konsep multiplatform yang memungkinkan pengguna atau penontonnya dapat mengakses layanan NET. kapanpun dan dimanapun.

Saat ini, NET dapat di saksikan dengan melalui siaran tidak berbayar dan NET juga dapat sisaksikan dengan berlangganan televisi berbayar yang diantaranya First Media yang memiliki 371 channel, Big TV yang memiliki 232 channel dan orange tv.

Namun para pengguna internet dapat mengaksesnya secara gratis melalui live streaming di youtube, web resmi net, iOS dan Android.

6. Iflix

kunjungi website

Iflix merupakan aplikasi layanan media streaming yang menyajikan tayangan film dan juga streaming tv secara online.

Aplikasi iflix sendiri di rilis pada tanggal 10 mei dan sudah di unduh sebanyak lebih dari 10.000.000 kali serta mendapatkan kategori Pilihan Editor dari Google Play.

Pada dasarnya merupakan aplikasi layanan streaming yang berfokus pada streaming film, tv series dan juga serial anak-anak.

Namun saat ini iflix juga memiliki fitur live dimana para penggunanya dapat menikmati tayangan live streaming tv menggunakan aplikasi iflix.

Namun sayangnya, untuk tv lokal Indonesia yang tersedia di iflix masih sangatlah terbatas.

Hal ini mungkin karena masih terbilang tahap awal, dan mungkin saja kedepannya nanti semakin banyak channel atau saluran tv yang bekerja sama dengan iflix dan iflix semakin banyak menyediakan live streaming channel tv lokal Indonesia.

7. Kompas TV

kunjungi website

Kompas TV merupakan aplikasi nonton tv dari Kompas TV yang juga sekaligus sebagai portal berita.

Hal ini memungkinkan kita untuk mendapatkan informasi berita terkini dengan sumber kompas yang sudah terkenal kredibilitasnya dan juga dapat menyaksikan tayangan streaming Kompas TV melalui aplikasi ini. Sebuah aplikasi All in One.

Dengan Kompas TV, kamu dapat menyaksikan liputan live streaming dan juga video berita yang ekslusif, liputan berita terkini, independen dan terpercaya.

Kompas TV dirancang dengan menggunakan dukungan teknologi android yang terkini, sehingga dapat menyaksikan liputan live streaming, menonton video dan membaca berita lebih mudah, menyenangkan, kapan saja dan dimana saja.

Di dalam aplikasi ini juga tersedia jadwal siaran dari channel Kompas TV dan juga berbagai macam kategori kanal berita yang tersedia seperti Latest News, Talkshow, Sport, Travel, Vlog, StandUp Comedy, Music, Interactive dan juga Live Streaming.

8. Liputan6

kunjungi website

Liputan6 merupakan aplikasi nonton tv yang juga menjadi aplikasi kanal berita dengan konsep aplikasi yang hampir serupa dengan KompaS TV.

Dengan Liputan6 kamu dapat menemukan berita terkini dan juga menarik yang gratis.

Liputan6 memmliki desain yang intuitif untuk di jelajahi dengan banyak topik mulai dari berita terkini, kabar seleb favorit, pertandingan bola dan juga gaya hidup modern.

Beberapa fitur unggulan yang tersedia di liputan6 diantaranya adalah Top Stories, yaitu memungkinkan kamu mendapatkan berita utama yang dipilih oleh redaksi untuk menambah wawasan kamu tentang kabar baik dari Indonesia maupun dunia.

Video, nikmati berita dalam format video untuk pengalaman yang lebih menyenangkan.

Baca juga, merupakan fitur yang memungkinkan kamu mendapat rekomendasi berita yang dipilih oleh redaksi untuk dapat membaca informasi lebih menyeluruh.

Ragam kategori berita, merupakan fitur yang memungkinkan kamu mengakses berbagai macam artikel sesuai dengan kebutuhan dan ketertarikannmu dengan berbagai macam kategori seperti news, health, bisnis, tekno, lifestyle dan masih banyak lagi.

Live streaming, merupakan fitur yang memungkinkan kamu menonton siaran berita secara langsung di dalam aplikasi.

Dan masih banyak lagi fitur lainnya yang dapat kamu nikmati langsung dengan menggunakan aplikasi Liputan6.

9. tvOne Connect

kunjungi website

tvOne Connect merupakan aplikasi nonton tv khusus dari tv One yang didesain dengan tampilan yang modern dan juga memudahkan kamu untuk menikmati serta berinteraksi dengan berbagai macam program tvOne baik seperti News, Sport dan juga Entertainment.

Beberapa fitur yang terdapat di aplikasi tvOne Connect diantaranya adalah tvOne Streaming, merupakan fitur yang memungkinkan kamu akan selalu dapat mengakses tayangan live tvOne secara langsung melalui smartphone-mu.

Tayangan ekslusif, merupakan fitur yang memungkinkan kamu menyaksikan liga Indonesia secara langsung kapan pun dan dimana pun kamu mau.

Fitur lainnya yaitu terdapat berbagai kumpulan video dari program news, entertaintment ataupun sport.

Selain itu, yang membuat aplikasi tvOne Connect lebih menarik adalah kamu bisa secara langsung berinteraksi dengan program favorit, yaitu dengan mengikuti berbagai macam poling dan kuis.

10. MM Tv

kunjungi website

MM Tv merupakan aplikasi nonton tv streaming online untuk memudahkan kamu menonton tv kapanpun dan dimanapun kamu mau menggunakan smartphone yang kamu miliki.

MM Tv juga merupakan digital aplikasi yang menyediakan semua saluran televisi Indonesia dengan tampilan yang menarik, serta kualitas gambar high definition yang memiliki tujuan untuk memanjakan kamu yang menggunakan aplikasi ini untuk menonton tv di smartphone-mu.

Jika kamu sedang bersantai dan ditempat kamu bersantai tidak terdapat televisi, dengan menggunakan MM Tv kamu dapat menikmati tontonan tv yang ingin kamu tonton.

Kamu juga tidak akan ketinggal siaran atau jenis tontonan apapun yang kamu suka, sehingga kamu dapat menikmatinya kapanpun.

MM Tv juga menyediakan acara siaran tv yang dibuat khusus untuk anak-anak.

Hal ini akan bermanfaat jika kamu memiliki anak, dan ketika anak kamu rewel ingin menonton televisi namun keadaan tidak mendukung, kamu dapat membuat anak kamu menikmati berbagai macam tontonan kartun dan animasi.

Selain itu, jika kamu merupakan penggemar acara berita, olahraga, atau serial drama.

MM Tv menyediakan saluran khusus untuk kamu dan akan ada update siaran-siaran baru setiap saat secara otomatis.

11. Nonton TV

kunjungi website

Nonton TV merupakan aplikasi nonton tv dari awreceh.id yang memungkinkan kamu dapat menyaksikan berbagai macam saluran tv favorit kamu sepuasnya tanpa batas apapun.

Aplikasi ini masih tergolong baru karena aplikasi ini dirilis pada tanggal 28 Mei 2019.

Beberapa fitur yang terdapat pada aplikasi Nonton TV diantaranya adalah kamu dapat menikmati tontonan streaming tv dengan kualitas high definition, tentunya hal ini akan memberikan pengalaman yang bagus ketika kamu sedang menikmati tayangan tv yang kamu tonton.

Terdapat juga fitur menu saluran favorit dan juga kamu dapat membagikan saluran tv yang sedang kamu tonton.

Semua layanan live streaming yang kamu nikmati dari aplikasi Nonton TV dapat kamu nikmati secara gratis.

12. TV Online

kunjungi website

TV Online merupakan salah satu aplikasi nonton tv online untuk kamu yang ingin menikmati tontonan dari berbagai macam channel tv dengan streaming online.

Kamu dapat menikmati berbagai macam jenis tontonan yang dapat kamu sesuaikan dengan mood kamu untuk tontonan yang ingin kamu nikmati menggunakan aplikasi TV Online.

Beberapa hal yang menarik dari aplikasi TV Online ini adalah selain kamu dapat menikmati tv secara streaming online, kamu juga dapat menikmati berbagai macam jenis tontonan mulai dari sepak bola, badminton, game dan anime.

Kamu bahkan juga dapat melihat CCTV Bandung dan juga Jakarta.

13. TV Indonesia

kunjungi website

TV Indonesia merupakan aplikasi nonton tv yang memungkinkan kamu dapat menikmati semua saluran tv Indonesia secara streaming online kapanpun dan dimanapun kamu berada menggunakan aplikasi ini.

Aplikasi TV Indonesia sendiri meskipun masih terbilang baru, namun aplikasi ini sudah di unduh lebih dari 1.000.000 kali di Google Playstore.

Dengan TV Indonesia, kamu dapat menikmati tontonan tv melaui smartphone dengan streaming online, baik menggunakan data selular 3G, 4G atau bahkan wifi.

Untuk pengalaman menonton tv yang nyaman dan menyenangkan, disarankan jaringan yang kamu gunakan lancer dan juga stabil.

14. Hello TV

kunjungi website

Hello TV merupakan salah satu aplikasi nonton tv yang dapat kamu gunakan untuk menonton siaran tv secara streaming online namun dengan tampilan aplikasi yang menarik.

Dengan aplikasi Hello TV kamu dapat memilih tema warna apa yang kamu inginkan untuk di gunakan pada aplikasi Hello TV.

Sebagai aplikasi nonton tv, Hello TV memungkinkan kamu untuk menikmati semua saluran tv di Indonesia secara mudah, cepat dan juga gratis serta kamu juga dapat menikmati siaran yang kamu tonton dengan kualitas High Definition.

15. Tv Indonesia

kunjungi website

Tv Indonesia merupakan aplikasi nonton tv yang memungkinkan kamu dapat menonton semua channel tv Indonesia kapanpun dan dimanapun kamu berada.

Aplikasi ini bersifat live streaming, yang artinya diperlukan koneksi internet baik berupa jaringan data atau wifi.

Beberapa fitur yang terdapat pada aplikasi Indo Tv diantaranya adalah aplikasi ini memiliki ukuran yang kecil, lalu memiliki tampilan yang enak dipandang dan juga mudah untuk digunakan serta tersedia banyak channel tv yang dapat kamu nikmati sesuai dengan selera tontonan yang kamu miliki.

Originally posted 2022-09-24 04:30:41.

Leave a Reply

Your email address will not be published.