13 Lagu Muse Terbaik dan Terpopuler Sepanjang Masa

Lagu apa nih yang paling mengingatkan kamu pada band Muse? Muse dikenal sebagai band yang jenius dan apik dalam penggarapan musiknya.

Mulai dari lagu dengan irama musik yang kencang hingga lantunan instrumen mellow yang menyayat hati dapat kita jumpai di setiap album mereka.

“Unintended” misalnya, merupakan salah satu lagu Muse terbaik dengan instrumen musik sederhana namun terdengar sempurna.

Tak hanya ahli dalam membuat lagu mellow, Muse juga dikenal dengan musik rock yang kental serta suara melengking yang tinggi dari sang vokalis, Matthew Bellamy.

Jeritan khas dari Bellamy hampir mewarnai semua lagu powerfull di setiap karya-karya mereka.

Band yang terdiri dari Matt Bellamy (vokal, gitar, piano), Christopher Wolstenholme (bass), dan Dominic Howard (drum) ini telah berkarya di dunia musik sejak tahun 1994.

Lebih dari 20 tahun lamanya karya-karya terbaik mereka menghiasi dunia dan masih aktif hingga kini.


Lagu Muse Terbaik


Hingga kini Muse telah merilis 8 album serta berhasil memenangkan 2 piala Grammy Award kategori Album Rock Terbaik sepanjang perjalanan karir mereka.

Untuk kembali mengingat napak tilas karya-karya band Muse, berikut rahasiabelajar.com hadirkan 13 lagu Muse terbaik dari awal berkarya hingga kini.

1. Uprising

Sampai kini “Uprising” dianggap sebagai lagu yang paling berpengaruh bagi perkembagan karir band Muse.

Pasalnya lagu ini menjadi lagu pertama Muse yang menempati peringkat #1 di chart Billboard Hot Alternative Songs.

Single pertama dari album “The Resistance” ini dirilis pada tahun 2009 dan masuk dalam nominasi MTV Video Music Award untuk kategori Video Rock Terbaik.

“Uprising” merupakan lagu dengan nada powerfull dan up beat. Bercerita tentang revolusi serta mengangkat isu yang agak sensitif.

Sebuah tema berbeda dan baru yang coba ditampilkan oleh Matthew Bellamy pada lagu ini.

2. Starlight

Siapa yang tak kenal dengan lagu hits Muse yang menjadi top winter pada tahun 2007 ini.

Dentingan piano yang memukau pada lagu ini menjadi fenomenal di kalangan remaja pada kala itu.

Lagu yang merupakan single kedua dari album keempat Muse ini bercerita tentang seseorang yang dilanda kerinduan pada orang-orang yang ditinggalkannya demi mengejar cita-cita.

3. Time is Running Out

Konsep progressive metal yang diusung pada lagu ini sepadan dengan ciri khas vokal milik Bellamy.

Teriakan di ending lagu membuat lagu ini langsung melejit dan suskes di Amerika Serikat. Kabarnya lagu ini pula yang telah melambungkan nama Muse di Amerika.

Single dari album “Absolution” ini berisi tentang pergolakan batin seseorang yang sedang menghadapi masa-masa kritis dalam hidupnya.

Baik dalam kehidupan sosial maupun dalam hubungan percintaan.

Ada beberapa pendapat yang mengatakan jika lagu ini mendapat pengaruh yang kuat dari lagu Michael Jackson yang berjudul “Billie Jean.”

4. Knight of Cydonia

Melalui lagu ini Muse menunjukkan musikalitas terbaiknya dengan perpapaduan kualitas vokal yang bagus dan permainan musik yang keren.

Banyak yang bilang lagu ini sangat epic, hingga menjadi lagu rock terbaik di zamannya.

Tak hanya itu, “Knight of Cydonia” juga menjadi lagu Muse terbaik abad 21 di peringkat nomor #4.

Lagu dengan lirik unsur politik ini bercerita tentang perjalanan memutar kembali sejarah untuk bisa mengambil pelajaran dari kejadian-kejadian di masa lalu.

5. Supermassive Black Hole

Single utama pada album “Black Hole & Reservations” ini unggul pada video musiknya. Video klipnya yang penuh dengan makna menarik perhatian berbagai kalangan kala itu.

Pada lagu ini para personel band Muse sudah mulai menginjak akhir usia 20 tahun, sehingga tak heran jika lagu ini terdengar agak seksi dengan suara setengah ABG dan setengah dewasa dari Bellamy.

Over all, lagu ini masih hits hingga kini bahkan sering diputar di film-film box office, salah satunya di film “Twilight”.

6. Madness

Sudah pernah mendengarkan lagu Muse terbaik yang satu ini dong tentunya? “Madness” merupakan sebuah nyanyian roller coaster dengan irama pelan namun melengking.

Lagu yang dirilis pada tahun 2012 ini diawali oleh nyanyian lambat dari vokal Bellamy dan kemudian melengking dengan halus pada bagian akhir reff.

Pelafalan kata “Madness” yang terpisah (mmm-ma-ma-ma-ma-ma-ma-ma-mad-mad-mad.. ness!) membuat lagu ini semakin epic untuk dikoleksi.

7. Plug in Baby

“Plug in Baby” menjadi saksi napak tilas permulaan kesuksesan Muse.

Permainan musik mereka dalam lagu ini mengundang decak kagum banyak kalangan, tidak hanya penggemar Muse namun para pengamat musik pun mengacungkan jempol untuk lagu Muse terbaik satu ini.

Tidak mengherankan jika lagu ini didapuk sebagai single paling laris dari album kedua mereka “Origin of Symmetry”.

8. Hysteria

Lagu bernuansa ‘rock gelap’ ini makin terasa menyedihkan dipadukan dengan bassline terbaik sepanjang masa.

Tema dari lagu ini yaitu sebuah perasaan cinta yang tak kan pernah atau tak akan mungkin untuk dimiliki.

Makna frustasi yang dirasakan lewat “Hysteria” ini membuat single dari album “Absolution” ini menjadi lagu rock terbaik dari Muse.

9. New Born

Single dari album “Swordfish” yang dirilis pada tahun 2001 silam ini merupakan karya dengan nilai seni yang cukup tinggi.

Kegilaan seorang Matt Bellamy yang ikut memainkan alat musik yang tak lazim dalam lagu ini menjadi daya tarik tersendiri.

Selain karena improvisasi suara melengking khas Bellamy yang semakin matang, ada nilai seni yang berbeda di “New Born” yang belum pernah ditampilkan Muse pada lagu-lagu sebelumnya.

Penasaran? Yuk dengerin!

10. Resistance

Berbeda dengan lagu Muse yang lainnya, “Resistance” memiliki musikalisasi dengan kualitas yang sangat tinggi.

Single terbaik dari album “The Resistance” ini sempat masuk dalam nominasi ajang Grammy Award untuk kategori Lagu Rock Terbaik pada tahun 2013.

So, masih meragukan kualitas lagu Muse terbaik yang satu ini?

11. Save Me

Satu-satunya lagu Muse yang tak berisikan vokal dari suara melengking Matthew Bellamy. Karena lagu ini dinyanyikan oleh sang basis, Chris Wolstenholme.

Lagu ini mengisahkan tentang pengalaman pribadi Chris ketika melewati masa-masa sulit dalam hidupnya.

“Save Me” sengaja dinyanyikan oleh Chris sendiri untuk menyampaikan rasa terimakasihnya kepada orang-orang tercinta yang telah merangkulnya melewati masa-masa kelam tersebut. Patut diapresiasi!

12. Sing for Absolution

Lips are turning blue, a kiss that never knew. I only dream of you, my beautiful”.

Sepenggal lirik dali lagu ini sudah menyayat hati ini bukan? Single berdurasi 4 menit 54 detik ini merupakan bagian dari album “Aboslution” yang dirilis pada tahun 2003.

Sebuah nyanyian penyesalan seorang pria karena tak sempat mengungkapkan cintanya kepada wanita yang telah jauh pergi meninggalkannya.

13. Unintended

Lawas but still the best! “Unintended” adalah lagu pertama yang menjadi awal mula melejitnya nama Muse.

Lagu masterpiece ini hingga kini masih terdengar ramai diputar di berbagai stasiun radio maupun di berbagai platform digital.

Suara Matthew Bellamy muda seolah-seolah menjadi ruh pada lirik-lirik melankoli setiap bait lagu ini.

Lagu melankolis terbaik dari Muse sepanjang masa yang berisi perpaduan suara falsetto ciri khas Bellamy diiringi petikan gitar yang manis serta tepukan halus drum membuat lagu ini semakin sempurna memanjakan telinga pendengarnya.

Pastinya lagu ini ada di salah satu playlist favorit kamu dong?

Itulah beberapa lagu Muse terbaik versi rahasiabelajar.com. Bagi kamu penggemar berat band yang satu ini pasti akan protes karena masih banyak lagu-lagu Muse lainnya yang tak kalah bagus untuk didengarkan.

Well, semoga beberapa list di atas masuk dalam daftar lagu favorit kamu.

Originally posted 2020-11-13 19:16:06.

Leave a Reply

Your email address will not be published.