Makanan Untuk Anak Kucing – Jika kalian memiliki anak kucing berarti harus mengetahui makanan apa saja yang bisa diberikan.
Anak kucing yang sehat akan mengalami kenaikan berat badan yang berlipat di pekan-pekan pertama.
Tetapi agar selalu terjaga pemberian makanan yang sehat dan penuh dengan nutrisi perlu dilakukan.
Agar anak kucing kalian memiliki kenaikan berat badan yang stabil dan normal.
Oleh karena itu pada ulasan kali ini kita akan membahas makanan sehat apa yang bisa diberikan untuk anak kucing.
Serta tips langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk memberikan anak kucing makanan jika berumur kurang dari 1 bulan atau 30 hari. Untuk lebih jelasnya, langsung saja kita mulai.
Makanan yang Cocok Untuk Anak Kucing
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk memilihkan makanan yang sehat untuk anak kucing, yaitu :
- Memberikan susu formula pada anak kucing jika usianya kurang dari 30 hari.
- Memberikan makanan padat khusus yang dibuat untuk anak kucing. Hal ini bisa dilakukan jika anak kucing kalian telah berusia lebih dari 4 pekan. Makanan ini biasanya diberi label dengan istilah formula untuk anak kucing.
- Memilih makanan dengan merk yang berkualitas. Belilah makanan anak kucing yang memiliki merk berkualitas. Biasanya makanan ini direkomendasikan oleh dokter karena memang keefektifannya dan didukung oleh penelitian. Jika memang tidak ditemukan di pet shop, kalian bisa konsultasikan dengan dokter hewan.
- Memilih makanan kering dan kalengan. Karena struktur giginya belum sempurna maka anak kucing belum bisa mengunyah semua makanan. Oleh karena itu pilihlah makanan yang memang diformulasikan untuk anak kucing dengan struktur makanan yang lembut baik itu makanan kering ataupun makanan kalengan.
- Sesekali memberikan makanan manusia untuk camilan. Sesekali tidak mengapa untuk memberikan anak kucing makanan kita berupa potongan-potongan kecil ayam, daging dan telur agar mereka mengenal makanan lain, tetapi tetap perhatikan kesesuaian teksturnya.
Setelah mengetahui makanan seperti apa saja yang bisa diberikan pada anak kucing, kita juga akan membahas bagaimana cara memberikan makanan pada anak kucing.
Berikut ini beberapa tips/ bisa juga disebut tahapan yang dapat dilakukan saat memberikan makanan kepada kucing yang berumur kurang dari 1 bulan.
Langsung saja, simak penjelasan di bawah ini beberapa tahapan yang dilakukan antara lain sebagai berikut :
1. Menyiapkan Peralatan
Saat kalian merencanakan untuk memberikan susu pada anak kucing, usahakan untuk tidak memberikannya secara langsung.
Melainkan dengan alat berupa botol susu yang khusus untuk anak kucing.
Botol susu ini berukuran kecil dan didesain untuk memudahkan anak kucing dalam meminum susu.
Tetesan yang keluar dari botol ini juga sedikit dan sudah disesuaikan agar anak kucing tidak tersedak saat meminumnya.
Selain botol minum khusus, kalian bisa menggunakan pipet atau alat suntik tanpa jarum.
2. Membuatkan Susu
Susu untuk anak kucing banyak dijual dalam bentuk cair dan bubuk.
Pastikan untuk membaca saran penyajian sebelum memberikannya pada anak kucing kalian.
Jangan sampai memberikannya dalam takaran yang kurang atau berlebih.
Susu yang berlebih dalam takaran menghasilkan susu yang kental yang mengakibatkan sakit perut pada anak kucing.
Sebaliknya kekurangan dalam takaran susu mengakibatkan kekurangan gizi dalam penyajiannya.
Selain dalam hal takaran, suhu susu juga menjadi faktor penting yang perlu diperhatikan.
3. Memberikan Susu
Cara meminumkan susu pada anak kucing juga perlu hati-hati. Teteskan dengan pelan-pelan pada mulut anak kucing.
Selain itu, pastikan posisi anak kucing selalu dalam keadaan bersandar dengan kepala tidak terangkat agar susu tidak salah masuk ke paru-paru dan menyebabkan penyakit.
Berikut ini adalah takaran susu yang disarankan untuk anak kucing adalah sebagai berikut :
a) Umur 1-3 hari : 2,5 ml setiap 2 jam
b) Umur 4-7 hari : 5 ml sebanyak 10-12 kali dalam sehari
c) Umur 6-10 hari : 5-7,5 ml sebanyak 10 kali dalam sehari
d) Umur 11-14 hari : 10-12,5 ml setiap 3 jam
e) Umur 15-21 hari : 10 ml sebanyak 8 kali dalam sehari
f) Umur 21 hari dan setelahnya : 7,5-15 ml sebanyak 3-4 dalam sehari plus makanan padat.
Nah itu tadi adalah beberapa tips yang bisa kalian lakukan dan coba. Semoga bermanfaat!
Originally posted 2020-12-21 12:36:44.