Cara Mengobati Kucing Demam – Kenaikan suhu pada tubuh kucing dalam bidang kedokteran disebut sebagai hyperthermia.
Biasanya demam terjadi karena adanya proses peradangan di dalam tubuh kucing yang disertai dehidrasi.
Demam merupakan bentuk respon kekebalan tubuh normal terhadap serangan bakteri atau virus.
Dampak positifnya dengan suhu tubuh yang meningkat maka aliran darah menuju jaringan yang mengalami luka juga meningkat.
Tips Mengobati Kucing yang Demam
Pada dasarnya tingkatan demam pada kucing dapat kita pantau selama kurun waktu 24 jam.
Sebelum membawa kucing Anda ke dokter berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan sendiri untuk mengobati demam pada kucing:
Dinginkan Tubuh Kucing
Mendinginkan tubuh kucing bermanfaat untuk menurunkan suhu tubuhnya.
Suhu panas dapat berkurang melalui kelenjar keringat yang terdapat di cakar atau melalui pernapasan kucing.
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mendinginkan tubuh kucing adalah dengan membasahi bulunya dengan air.
Bisa menggunakan kain basah atau menyemprotkan air ke sekujur tubuh si kucing.
Cara lain adalah dengan menaruh kucing Anda di ruangan yang sejuk dan gelap.
Alirkan udara melalui kipas angin agar kucing merasa sejuk berada di ruangan tersebut.
Memberikan bantalan es pada tubuh atau cakar kucing juga membantu menurunkan suhu tinggi pada tubuhnya.
Minum yang Banyak
Biasakan agar kucing selalu meminum air bersih dan matang, karena air yang kotor pasti sudah tercemar oleh bakteri atau virus.
Jika terlalu sering dikonsumsi maka dapat menyebabkan penyakit tak hanya demam, bahkan diare, muntah, lemas, hingga dehidrasi.
Tubuh kucing demam menandakan suhunya juga meningkat, sehingga sejatinya kucing membutuhkan kadar cairan lebih banyak dari biasanya.
Dengan kata lain demam biasanya disertai dengan dehidrasi sehingga sangat penting untuk memberikan minum yang cukup terutama air putih.
Apabila kucing Anda tidak mau minum sendiri, Anda bisa menyuapkan ke mulutnya menggunakan jarum suntik.
Perlu diingat ketika demam jangan pernah memberikan susu kepada kucing, karena hewan ini sangat intoleran terhadap laktosa.
Istirahat yang Cukup
Terlihat sepele namun merupakan cara mengobati demam pada kucing yang cukup penting.
Pada beberapa jenis kucing, ia tetap aktif meskipun dalam kondisi demam.
Maka jangan biarkan kucing Anda beraktivitas secara berlebihan agar proses penyembuhannya lebih cepat.
Istirahatkan kucing di dalam rumah, jangan dibiarkan untuk keluar-luar rumah terlebih dahulu.
Selama demam pastikan kondisi kandang dan pasir untuk membuang kotorannya selalu bersih.
Agar kucing Anda juga betah di rumah dan betah untuk terus mengistirahatkan badannya.
Makanan Terjaga
Efek samping saat kucing demam adalah lemas dan nafsu makan turun drastis.
Suhu tubuh yang tinggi membuat kucing kehilangan banyak energi dan menjadi sangat lemah dan sulit untuk makan.
Untuk itu Anda harus mencari cara agar kucing Anda tetap mau makan sehingga nutrisinya tetap terpenuhi.
Apabila kucing Anda tidak mau menyantap makanan padat coba beralih ke makanan yang lebih lunak.
Atau solusi lainnya yaitu mencampur makanannya dengan telur orak-arik atau ikan tuna yang telah dihaluskan.
Apabila kucing Anda tidak mau menyantapnya karena kondisi tubuh yang lemah, coba untuk menyuapiya menggunakan alat suntik.
Tempatkan ujung suntik bagian sudut mulut kucing, dimana secara otomatis makanan akan masuk lewat sudut ini.
Alternatif terakhir jika kucing Anda tidak juga mau menelan makanannya, maka berikan suplemen atau multivitamin atas resep dan saran dari dokter.
Tempatkan di Ruang Uap
Selain mendinginkan tubuh kucing cara lain yaitu dengan membawa kucing ke tempat yang beruap.
Uap hangat dapat membantu menurunkan suhu pada tubuh kucing sekaligus mengobati demam.
Keberadaan uap juga dapat memberikan efek tenang sehingga kucing lebih betah untuk istirahat.
Kelima cara mengobati kucing demam tersebut dapat Anda lakukan sendiri di rumah.
Jika demam pada kucing belum juga mereda selama lebih dari 24 jam, maka konsultasikan kepada ahlinya. Semoga bermanfaat!
Keyword: Cara Mengobati Kucing Demam
Originally posted 2020-12-31 02:43:40.